https://www.husnaroina.my.id/

Varian Terbaru Oreo 110th Birthday Celebration

Posting Komentar
#wishoreo110

Aku bingung jika diminta menceritakan keseruan bareng keluarga. Aku hanya seorang anak yang mempunyai dunianya sendiri ketika dirumah. Alhamdulillah orang tuaku masih lengkap. Tapi kami jarang menghabiskan momen seru bersama. Bisa dibilang keluargaku tidak cukup hangat untuk saling berbagi cerita.

Kumpul bersama biasanya hanya dilakukan saat makan. Meski lebih sering makan sendiri-sendri. Makan bersama bukanlah suatu keharusan. Tapi terkadang momen seperti ini lah menjadikan keluargaku terasa lebih hangat. 

Aku adalah seorang introvert dirumah pun jarang membicarakan kegiatan-kegiataanku. Aku akan bercerita ketika ditanya. Tetapi jika tidak ditanya aku lebih suka diam. Ayah dan ibu sering kali berdebat. Entahlah aku merasa kedua orang tua tidak pernah cocok selalu beradu argumen. 

Kadang ketika makan pun masih sempatnya-sempatnya berdebat. Aku yang melihatnya sangat lelah. Sangat tidak baik bertengkar dan berdebat didepan anak. Jika diteruskan akan menimbulkan trauma pada anak. 

Tapi momen makan bersama adalah momen yang sangat aku sukai. Apalagi makan dalam keadaan tenang. Duduk bersama menikmati masakan ibu adalah gambaran sebuah kehangatan keluarga.

Momen Seru Keluarga Bareng Oreo

Aku orangnya suka ngemil, jadi suka jajan atau stock cemilan dirumah. Biasanya aku ngemil sambil nonton drakor atau baca buku. Aku suka menyetock Oreo untuk menemani aktivitasku. Beberapa varian Oreo sudah pernah aku coba yang paling aku suka varian original. Apalagi dibuat pudding. Rasanya enak banget.

Orang rumah suka sekali kalau aku sudah memasak pudding Oreo. Jadi camilan dirumah. Meskipun keluarga tidak cukup hangat tapi momen-momen berbagi makanan adalah momen seru untukku. Momen sederhana seperti itu sangat berarti untukku. Untuk keluargaku.

Ibuku lagi gemar nonton film India, Gangga. Setiap siang dirumah pasti muter film ini. Kalau ibu sudah nonton tv, siaran tv sudah pasti tidak boleh diganti. Jadi, aku suka ikutan nonton Gangga juga. Untuk menikmati keseruang film Gangga paling enak sambil nyemil oreo bersama ibu. 

Rasa manis dari cream orea dan paduan renyahnya biskuitnya ditambah cerita Gangga yang lagi seru menceritakan kasus Sagar yang lagi di penjara, menambah keseruan momen bareng ibu. 

Rangkaian Oreo 110th Birthday Celebration

#ulangtahunoreo110

Di Indonesia, Oreo sudah hadir sejak 1994 dan menjadikannya sebagai salah satu biskuit favorite anak-anak.

Oreo selalu berkomitmen untuk selalu memberikan inspirasi momen keseruan bersama keluarga. Oreo, biskuit nomor 1 di dunia. Oreo salah satu brand ikonik dari Mondelaz Internasional, telah hadir di setiap momen ngemil bersama keluarga keluarga di seluruh dunia selama lebih dari satu abad. Tahun ini, di usia yang ke-110 Oreo mengajak keluarga Indonesia untuk ikut merayakan ulang tahun dengan menghadirkan keseruan tiada henti, melalui perayaan #WishOreo110.

Dalam rangka perayaan #WishOreo110, Oreo merilis produk baru varian special ulang tahun. Oreo “Birthday Cake Flavor” tampil dengan biskuit khas Oreo namun terdapat taburan sprinkle warna-warni di dalamnya. 

Selain varian spesial, pada perayaan kali ini, Oreo juga menghadirkan fitur AR (Augmented Reality) yang bisa langsung didapatkan dengan cara memindai kode QR pada kemasan produk baru varian spesial ulang tahun Oreo “Birthday Cake Flavor”. Setelah memindai, konsumen akan langsung terhubung pada fitur instagram filter di laman akun intagram @oreo_indonesia untuk membuat tiap momen keluarga makin seru.

Fitur AR bertujuan untuk mengajak masyarakat Indonesia untuk bersama-sama merayakan keseruan #UlangTahunOreo dengan meniup 110 lilin di mana pun berada dengan cara yang seru.

Diperayaan kali ini juga Oreo berkolaborasi dengan beberapa F&B merchant ternama, seperti Bittersweet by Najla. Kolaborasi ini menghasilkan dessert box yang diberi nama Cookies and Cream Special Anniversary.

Tampil dalam beberapa lapis, Bittersweet by Najla meenghadirkan dessert box yang terdiri dari lapisan sprinkle sponge cake, crumble cokelat, dan cheese cream di bagian atas, serta topping biskuit Oreo utuh. 

"Oreo merupakan biskuit yang sudah melegenda dan kami pun memahami bahwa Oreo memiliki tenpat spesial di hati penggemarnya. Kami sangat senang dengan kolaborasi ini dan berharap dengan dessert box special bertajuk Cookis and Cream special anniversary ini dapat menambah keseruan di momen spesial #WishOreo110,” harap Najla.

Oreo juga berkolaborasi dengan Grabfood untuk menghadirkan jajanan spesial Oreo mulai 27 juli hingga 3 agustus 2022 mendatang. Oreo juga meluncurkan merchandise ekslusif edisi #UlangTahunOreo yang bisa didapatkan di Tokopedia.

Seru sekali rangkaian perayaan #UlangTahunOreo, aku sudah coba fitur Instagramnya. Saat aku mencoba meniup lilinya tidak mati semua karena penasaran aku coba berulang kali, kan fiturnya gratis juga. Hahaha. 

Aktivitas Seru Bersama Oreo

Nah, untuk merayakan #UlangTahunOreo dan ingin mencoba varian rasa terbarunya. Aku membeli di Indomaret dekat rumah dan beruntungnya aku Oreo Birthday Sprinklesnya tinggal satu. Langsung aja aku ambil dan bayar di kasir. 

Keberuntungan masih berpihak padaku untuk bisa merasakan sensasi biskuit terbaru Oreo ini. Rasa creamnya manis ada buliran warna warni. Ada bulir gula ketika cream menyentuh lidah. Aktivitas seru bersama Oreo hari ini ialah menemani nonton film Gangga sambil ngetik. 

Mood nulisku jadi sangat baik. Tidak ada yang istimewa tapi bagiku itu cukup menyenangkan. Oreo yang ku makan tadi masih banyak sisa, mungkin aku akan mencoba buat pudding Oreo saja sebagai kudapan untuk ayah dan ibuku. Ku harap mereka suka. 

Nah, itulah keseruanku bersama Oreo Birthday Sprinkles. Aku menulis ini sebagai bentuk perayaan Oreo 110th Birthday Celebration. Aku ingin mengucapkan, Happy Birthday Oreo yang ke 110th, sudah menjadi biskuit terlegend yang menemani keluarga Indonesia dari generasi ke generasi. Semoga Oreo bisa terus menemani hingga masa yang akan datang. Jaya selalu untuk Oreo.


Related Posts

Posting Komentar