https://www.husnaroina.my.id/

[Review Buku] Sunshine Becomes You - Ilana Tan

Posting Komentar
sunshine becomes you

Judul: Sunshine Becomes You

Penulis: Illana Tan

Penerbit: PT Gramedia Pustaka Utama

Halaman: 432 hal

ISBN: 978-979-22-7813-2

Rating: 4,5/5

Sinopsis: 

Sunshine Becomes You, buku ini menceritakan kisah tentang seorang gadis bernama Mia Clark. Menjadi seorang penari profesional adalah mimpinya sedari kecil dan saat ini Mia berprofesi sebagai seorang guru tari di sebuah sekolah tari kecil di kotanya. 

Suatu ketika Ray Hirano datang mengunjunginya di sekolah tari dan Mia saat itu berada di tangga dan ketika temannya menyapa, Mia terkejut dan tidak sengaja jatuh dari tangga dan menimpa Alex Hirano.

Alex adalah seorang pianis terkenal jadi tanganya sangat berharga. Ketidaksengajaan yang menimpa Mia menyebabkan tangan Alex terkilir yang membuatnya harus di gips dan tidak bisa melakukan apa-apa dengan hanya satu tangan. 

Mia merasa bersalah dan untuk menebus kesalahnnya kepada Alex, Mia menawarkan diri untuk membantu Alex. Tak disangka rasa penyesan Mia dimanfaatkan Alex yang dingin untuk menjadikan Mia sebagai pesuruh dan pengurus apartemennya. Pada awalnya Alex tak pernah menyukai keberadaan Mia, dengan status Mia yang menjadi pesuruh pribadinya. 

Alex seenaknya meminta mia untuk mengatarkan ke manapun yang ia inginkan. Suatu ketika Alex meminta Mia mengatarkannya ke Juilliard yang merupakan universitas bergengsi dalam bidang seni. Dari sini lah Alex mengetahui bahwa Mia juga lulusan universitas yang sama dengannya. 

Saat Alex mengunjung gurunya, Mia pun jadi punya kesempatan mengujungi guru tarinya juga. Dan saat urusan Alex sudah selesai dan mencari Mia tidak sengaja Alex melihat Mia menari yang dimintai tolong oleh gurunya untuk memberikan demo kepada murid-muridnya. Disanalah Alex melihat keindahan tarian Mia dan mengetahui Mia adalah salah satu penari kontemporer terbaik.  

Setelahnya mereka semakin dekat dan tanpa Alex sadari perlahan ia jatuh hati dengan Mia. Tapi sayangnya mia tidak punya keinginan untuk memiliki hubungan khusus dengan laki-laki. Apa yang terjadi dengan Mia Clark? 

Kesan Selama Membaca Novel Sunshine Becomes You

Kesan membaca sunshine becomes you

“Walaupun tidak ada hal lain di dunia ini yang bisa kau percayai, percayalah bahwa aku mencintaimu. Sepenuh hatiku.”

Buku ini mengobati mood membacaku jadi lebih baik. Cerita bergenre metropop membuatku hanyut dan gak bisa berenti membacanya. 

Perasaanku campur aduk saat mengikuti alur ceritanya seakan aku berada dalam cerita tersebut. Aku dibuat senyum-senyum sendiri ikut merasa berbunga-bunga saat merasakan perasaan jatuh cinta lalu setelah dijatuhkan dengan akhir kisah yang sad ending.

Setiap cerita memang tidak selalu harus berakhir bahagia, ada juga yang berakhir sedih. Biarpun begitu tetap bisa dinikmati dengan baik. Kita jadi bisa mengingat kembali perasaan bagaiamana rasanya jatuh cinta dengan cara yang sederhana.

Banyak hal yang aku sukai dari buku ini. Bagaimana kisah cinta digambarkan dengan indah dan perlahan menemukan chemstry-nya. Tindakan kecil Alex yang memperhatikan Mia dan mengetahui dengan baik kebiasaan-kebiasan Mia membuat perasaanku ikut menghangat. Feel-nya lebih terasa hidup dan gak terkesan terburu-buru. Tensi ceritanya juga pas.

Dibanding didekatin secara terang-terangan, aku sendiri akan memilih pendekatan seperti Alex dan membuatku ikut berbungaa dengan semua hal yang dilakukan Alex untuk Mia. 

Dulu waktu film ini tayang di bioskop aku gak sempet noton, jadi aku beneran belum pernah nonton filmmnya sampai sekarang. Temanku yang sudah nonton bilang flmnya bagus banget dan sampai-sampai ia merekomendasikan padaku. Karena saat itu aku sibuk jadinya gak punya kesempatan nonton dan tahu-tahu filmnya udah selesai tayang.

Menurutku wajar banget kalo dibikin film, emang ceritanya sebagus itu. Overall aku suka banget.   


Related Posts

Posting Komentar